PRODI PENDIDIKAN SOSIOLOGI MENGADAKAN ACARA PELEPASAN DAN PENERJUNAN MAHASISWA PESERTA KEGIATAN BELAJAR DI LUAR KAMPUS

Semester Gasal 2021/2022 Prodi Pendidikan Sosiologi secara keseluruhan telah mengimplementasikan Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), salah satunya dengan membuka kesmepatan kepada mahasiswa untuk melaksanakn kegiatan belajar di luar kampus (KBLK). Kegiatan belajar di luar kampus ini bertujuan untuk memberikan pengalaman kepada mahasiswa menimba ilmu dan pengalaman dari luar prodi, baik di perguruan tinggi, masyarakat, maupun lembaga mitra. Setelah sebelumnya tim MBKM prodi melakukan seleksi kepada mahasiswa yang akan mengikuti kegiatan belajar di luar kampus, kemudian diperoleh beberapa nama mahasiswa yang lolos seleksi dalam kegiatan belajar di luar kampus. Kegiatan belajar di luar kampus yang diikuti mahasiswa terdapat dua skema, yaitu skema kegiatan yang berasal dari program Kemdikbudristek seperti Kampus Mengajar Tahap 2, Pertukaran Mahasiswa Merdeka, dan Kegiatan Magang Bersertifikat, dan skema kegiatan yang dilakukan oleh prodi. Terdapat 35 mahasiswa peserta KBLK dari Prodi Pendidikan Sosiologi, yang tersebar dalam 11 lembaga mitra, 38 kegiatan, dengan 6 bentuk kegiatan di luar kampus yaitu Asistensi Mengajar, Membangun Desa, Penelitian, Kegiatan Magang, Pertukaran Pelajar, dan Proyek Kemanusiaan.

Mahasiswa dapat melaksanakan kegiatan belajar di luar kampus mulai dari akhir Agustus sesuai dengan timeline yang telah ditentukan pada masing-masing kegiatan. Sebelum pelaksanaan, Prodi Pendidikan Sosiologi terlebih dahulu mengadakan Pelepasan dan Penerjunan Mahasiswa KBLK pada hari Kamis, 26 Agustus 2021 pukul 09.00 WIB. Kegiatan penerjunan dan pelepasan ini tidak semata bermakna seremonial saja, namun bertujuan untuk mempertemukan mahasiswa, prodi, dan mitra MBKM untuk dapat berkomunikasi dan berdiskusi secara bersama-sama. Selain itu, acara pelepasan dan penerjunan juga menjadi sarana bagi pihak prodi untuk “menyapa” lembaga mitra, yang telah bersedia menerima mahasiswa Pendidikan Sosiologi melaksanakan kegiatan belajar di luar kampus di lembaga atau masyarakat tersebut. Acara pelepasan dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik yang sekaligus secara simbolis melepasakan mahasiswa peserta KBLK, Dekan Fakultas Ilmu Sosial, Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerja Sama Fakultas Ilmu Sosial, lembaga mitra yang terdiri dari  Prodi Pendidikan Sosiologi dan ANtropologi UNP, Prodi Pendidikan Sosiologi UM, Department of Social Studies and Citizenship, Universiti Pendidikan Sultan Idris Malaysia, Dusun Tulasan, Kalurahan Mulyodadi, Bambanglipuro Bantul DIY, SD N Tambaksari Kebumen Jawa Tengah, SD N Rogoyudan Mlati Sleman DIY, SD N Bronggang Baru Cangkringan Sleman DIY, Yayasan Solidaritas Perempuan Kinasih, Jaringan Semua Murid Semua Guru, dan Yayasan Hoshizora, serta seluruh  dosen Prodi Pendidikan Sosiologi dan mahasiswa peserta KBLK.

Melalui acara penerjunan dan pelepasan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk Prodi Pendidikan Sosiologi menjalin kerja sama dengan lembaga mitra, serta menjadi penyemangat mahasiswa melaksanakan kegiatan belajar di luar kampus.